Gampangnya menjaga kebersihan


Menjaga kebersihan sebenarnya GAMPANG hanya saja kita yang membuatnya terlihat susah. Di setiap Tk, ane lihat Slogan "BUANGLAH SAMPAH PADA TEMPATNYA" masih terpampang di tembok.

Dulu waktu ane sekolah TK slogan itu sampai di pasang di tembok samping pintu masuk. Tiap masuk kelas pasti slogan duluan yang kebaca. Yang keinget yah "BUANGLAH SAMPAH PADA TEMPATNYA".

Kata guru ane dulu. Kalau males buang sampah. Yah, di kantongin dulu aja di saku seragam. Kalau udah rajin baru buang ke tempat sampah. Ane pernah nyoba tuh, bungkusan bekas keripik pedes simpen di saku. waktu itu masih sd. Masih lugu lugunya. Niatnya pulang sekolah di buang ke tempat sampah. ehh... Di bawa pulang, sempet di cuci , di gosok pula. Yang ada baju bukan rapi malah numpuk bercakkan cabe yang berminyak. Habislah seragam putih . Padahal seragamnya cuma ada 1. Seragam rusak, mama marah marah..

Akhirnya ane bikin slogan buat diri ane sendiri .



"BUANGLAH SAMPAH TEPAT PADA WAKTUNYA".


  • Sebenarnya slogan berpengaruh besar gak sih ?.
Bagi ane GAK JUGA. Karena apa?., Sekalipun Slogan di pampang segede langit jalan kalau gak di pahami yah (orang jawa say "PODO WAE" ).






النظافة من الإيمان

"KEBERSIHAN SEBAGIAN DARI IMAN" 

إن الله جميل يحب الجمال

"Sesungguhnya Allah itu indah dan menyukai keindahan."
Jelas sekali bukan?. 
islam mengajarkan kepada umatnya untuk selalu menjaga kebersihan, baik kebersihan lahir maupun kebersihan batin, kebersihan jasmani maupun kebersihan rohani. Suci dan bersih adalah dasar peraturan islam . Kebersihan yang bersifat jasmaniah merupaan syarat yang paling pokok untuk memperoleh kebersihan batin
 
Bukan hanya agama yang menerangkan kebersihan. Negara kita yang merupakan negara hukum merincinya dalam UNDANG - UNDANG REPUBLIK INDONESIA NO. 18 TAHUN 2008 Tentang Pengelolaan Sampah


Pasal 1


Definisi 
"Sampah adalah sisa kegiatan sehari-hari manusia atau proses alam yang berbentuk padat"
"Sampah spesifik adalah sampah yang karena sifat, konsentrasi, atau volumenya memerlukan pengelolaan khusus"


Pasal 2
Pengelolaan Sampah
terdiri atas :
  1. Sampah rumah tangga, yaitu sampah yang berasal dari kegiatan sehari-hari dalam rumah tangga tidak termasuk tinja .
  2. Sampah sejenis sampah rumah tangga, yaitu sampah yang berasal dari kawasan komersil, industri, fasilitas sosial, fasiitas umum atau fasilitas lainnya. 
  3. Sampah spesifik, yaitu sampah yang mengandung bahan berbahaya dan beracun. contohnya :  Sampah yang timbul akibat bencana, puing bongkaran bangunan, sampah yang belum dapat di olah dan yang timbul secara tidak periodik.

 Pasal 3
"pengelolaan sampah di selenggarakan berdasarkan asas tanggung jawab, asas berkelanjutan, asas manfaat, asas keadilan, asas kesadaran, asas kebersamaan, asas keselamatan, asas keamanan, dan asas nilai ekonomi"


Pasal 4

"Pengelolaan sampah bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dan kualitas lingkungan serta menjadikan sampah sebagai sumber daya"







selanjutnya bisa di baca di -> Undang - Undang kebersihan




SLOGAN - YES !!!
HUKUM - YES !!!


lalu?. apa bisa mengubah diri untuk dapat menanamkan kebersihan mulai detik ini. Sedikitpun tak apa dari pada tidak sama sekali.  Setidaknya kita gak nyicip nyicip . (Nyicip ?.. dikira makanan ==") keadaan seperti ini.






Masih ingetkan berita di tv yang menyorot orang penting negara. Di tahun ini ikut tersorot dalam kebanjiran. Gedung Istana merdeka bukan lagi di hiasi lingkungan hijau nan elok.




 Melainkan genangan kecoklatan yang keruh. Untung saja lingkungan di sana bersih. Jika saja tidak apalah jadinya Istana Merdeka nan elok itu. Ane harap tidak sedikitpun berubah seperti ini.




 


Jadi. Mulai sekarang tegaskan pada hati untuk mulai perlahan menjaga kebersihan. Tidak ada ruginya jika kebersihan menjadi salah satu tombak kehidupan. Kita Yang melakukannya, hasilnyapun kita yang merasakannya. Pilihannya hanya bersih sehat atau kotor sakit.


Semua kamu yang menentukan ^^)

5 komentar:

  1. hehe lucu liat photo presiden... jakarta kemaren sempat jadi kolam raksasa, itu semua adalah ulah kita yang tak mau menjaga kebersihan lingkungan...

    BalasHapus
    Balasan
    1. kok malah lucu ? =="

      kita yang berbuat kita pula yan gmenanggung akibatnya :)

      Hapus
  2. Keren bangat artikelnya ada ayatnya pula
    Salam Solid

    BalasHapus
    Balasan
    1. terima kasih banyak :)

      ayatnya dapet copas. gak ketik sendiri itu mah. hehe..

      semangat solid

      Hapus
  3. agak syok emang pas ngeliat berita istana merdeka kebanjiran..
    jadi kebersihan itu untuk semua lapisan masyarakat yaaa ga terkecuali para petinggi di Indonesia sendiri :)
    Mari jaga kebersihan!!
    SEMANGAAAAAAT!! :)

    BalasHapus